Cara Menggabungkan Subtitle Dengan Video Tanpa Software


Panduan dan  cara lengkap menggabungkan subtitle ke dalam video/film tanpa software.
Bagi penikmat film/video luar negeri, subtitle merupakan suatu kebutuhan sekunder untuk mereka yang ingin tahu secara jelas jalannya suatu cerita. Namun terkadang juga, film dan video yang tersebar tidak menyertakan subtitle di dalam video tersebut sehingga kita harus mengunduh subtitle eksternal dan memasangnya secara manual.

Hanya saja, masih banyak pengguna perangkat komputer /laptop yang tidak tahu, bagaimana cara untuk memasang subtitle ke dalam video/film dengan benar.

Nah, pada postingan ini saya akan memberikan tutorial yang terbagi dalam 3 cara menggabungkan subtitle dengan video tanpa bantuan software.

Seperti apa caranya? Yuk simak tutorial di bawah ini.

Cara Pertama : Menggunakan Teknik  Load Subtitle

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Siapkan video atau film dan subtitle yang telah kalian download

2. Buka video tersebut dengan menggunakan Media Player Classic (MPC)

3. Pada pojok kanan atas, Klik File lalu pilih Load Subtitle



4. Cari subtitle yang telah kalian downoad lalu pilih dan klik ok

5. Dan inilah hasilnya ❤❤



Sangat mudah bukan?
Sebelumnya kita lihat dulu cara kedua yuk!

Cara Kedua : Menyeret Subtitle Ke Dalam Video

Cara ini sebenarnya hampir sama dengan cara pertama, jika cara pertama kamu harus memasukkan video dengan fitur yang ada, maka cara kedua hal itu tidaklah perlu.
Cukup buka video/film pilihanmu

Lalu cari subtitlemu dan seret ke arah video yang telah kamu buka.
Untuk skema-nya, kamu bisa melihat gambar di bawah ini.



Cara Ketiga : Menyamakan Nama File Video/Film Dengan Subtitle

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Pastikan video/film berada di dalam satu folder bersama subtitle

2. Lalu ubah nama subtitle sesuai dengan nama video.
Contohnya, jika file video tersebut bernama Ardi.MP4 maka subtitlenya adalah Ardi.SRT



3. Silakan buka video tersebut menggunakan Media Player Classic (MPC) dan tara! Subtitle otomatis terpasang pada video.

    Catatan : Jika cara ketiga tidak berhasil, maka ubahlah nama file menjadi angka. Contohnya, file video diberi nama 8.MP4 dan subtitlenya 8.SRT


Dan bagaimana dengan hasil kalian? Apakah kalian berhasil, atau masih gagal?
Nah bagi kamu yang punya pertanyaan seputar Cara Menggabungkan Subtitle Ke Dalam Video/Film Tanpa Software silakan berikan komentar di bawah ini. 

Dan terimakasih untuk pembaca yang telah bersedia mengisi waktu luangnya dengan membaca artikel ini. Semoga artikel ini dapat membantu pembaca dan jangan sungkan untuk klik tombol share agar teman kalian dapat menemukan tutorial ini.